Hari ini baru saja diumumkan bahwa pendaftaran CPNS 2018 diperpanjang.
Iya diperpanjang hingga tanggal 15 Oktober 2018.
Kemudian gue berbincang dengan teman, gimana pendapat elu tentang pendaftaran yang diperpanjang.
"Ya percuma sih diperpanjang kalau akses ke website nya masih lalod.
Kita sih ga masalah pendaftaran cuma seminggu asalkan akses kesananya gampang.
Lah ini waktunya aja yang diperpanjang, tapi akses nya masih sulit."
Temen gue berkata demikian, guepun mengamininya..
Kemudian selain itu, dibanding tahun lalu jelas berbeda.
Akses menuju halaman registrasi peserta tes lebih mudah waktu tahun lalu, jauh lebih mudah.
Gue ga paham apa yang terjadi di atas sana sekarang.
Harusnya kan pemerintah siap, tenaga teknis di bidang terkait juga pastinya banyak dan memumpuni.
Dan harusnya malah lebih baik dibanding tahun kemarin.
Atau yang dipekerjakan tidak sesuai kompetensinya? melainkan karena relasinya?
Ah sudahlah...
Ada juga yang sedikit menggelitik.
label Sarjana di negeri ini terlalu beragam, padahal intinya cuma satu.
Misalnya Sarjana Perikanan, Ada S1 dan DIV.
Kalau dilihat dari KKNI S1 dan DIV itu setara, SETARA...
Kemudian yang membingungkan ada Instansi yang sadar dan menerima perbedaan tersebut.
Namun ada yang kekeh harus terpaku pada apa yang mereka minta.
Terlalu ribet ya?
Okay, i'll make it simple.
Ada beberapa instansi yang menuliskan latar belakang pendidikan pelamar boleh dari S1 maupun DIV.
Namun lebih banyak instansi yang menuliskan bahwa formasi tersebut hanya bisa diisi oleh Lulusan Berlabel S1.
Ini Contohnya. (Screenshoot formasi)
Padahal kan buat posisi yang sama.
Apa karena beda instansi beda kebijakan?
Kalau dibilang D-IV beda dengan S-1, iya memang beda.
Dari proses kuliahnya juga beda, tapi kan itu cuma label.
Kalau dibilang D-IV lebih siap kerja iya betul.
Kalau dibilang S-1 lebih siap materi iya betul juga.
Beda nya disitu, lulusan D-IV lebih siap untuk terjun langsung sedangkan S-1 lebih kaya akan materi.
Tapi itu cuma gambaran umum, semua kan balik lagi ke pribadinya.
Ada kok individu lulusan S-1 yang lebih gigih dalam bekerja dibanding D-IV nya.
Ada juga individu lulusan D-IV yang lebih memumpuni penguasaan teori dibanding S-1 nya.
Pak Buk, Saya harap negara ini benar-benar negara demokrasi.
Sumber Tabel Formasi
BKD Pemprov Jatim
BKD Pemprov Bengkulu
Untungnya saya cuma D1, kawkwkwkkw,,,, bukan S1 atau d IV XD
ReplyDeleteiya nih membingungkan hehe
DeleteEmm.. Baru tau w.. Prasaan kn emnk sama aja ya.. mungkin biar lebih detail gtu.. Ahihihi.. Salam Sibocahlaliomah
ReplyDeleteiya memang harusnya sama aja, tapi ketika D-IV mencoba masuk ke formasi dengan syarat S1 ada kemungkinan berkas ditolak alias tidak lulus seleksi berkas.
DeleteSemoga kita bisa hidup di mana, para pemimpinnya menguasai bidangnya, biar gak salah atur :D
ReplyDeleteluar biasa, tersampaikan ternyata pesan tersembunyi nya :D
DeleteThis comment has been removed by the author.
Deletehaha,kan udah 10 tahun lebih kita kenal hehe
Delete